Event Mendatang
Top 10 Lady Enterpreneur 2024, Smesco Building Ballroom - Jl. Jend. Gatot Subroto, South Jakarta at May 05, 2024 - 09.00 AM

Srikandi Indonesia Masuk 50 Forbes 50 Asia 2023

Womanpreneur.Id – Forbes yang merupakan penghargaan bagi orang-orang yang berdikasi tinggi dalam bidang keahliannya hingga meraih kesuksesan dilevel internasional.

Dikutip dari Forbes pada tanggal 19 Januari 2024 yang merilis Forbes 50 Over 50 Asia 2023 yakni daftar 50 wanita yang berusia di atas 50 tahun dari Asia-Pasifik yang berhasil menunjukkan prestasinya di bidang dan industrinya masing-masing. Daftar bergengsi ini ditujukan untuk memperlihatkan bawah kesuksesan bisa datang di usia berapapun dan bidang apapun. 

Dari 50 nama yang berasal dari berbagai bidang seperti teknologi, farmasi, seni, hingga politik, ada 3 nama Srikandi dari Indonesia yang kesuksesannya sudah tak diragukan lagi, nama-nama Srikandi Indonesia tersebut adalah :

1. Noni Purnomo 

Noni Purnomo (istimewa)

Noni Purnomo merupakan Presiden Komisaris sekaligus pemimpin generasi ketiga dari Blue Bird Group, sebuah perusahaan taksi legendaris di Indonesia. Perusahaan ini didirikan oleh neneknya pada 1965 silam. Wanita yang kini berusia 53 tahun ini mengawali kariernya bersama Blue Bird sebagai Manajer Senior Pengembang Bisnis pada tahun 2001. Hingga saat ini, ia tercatat sebagai Presiden Komisaris Blue Bird. 

Kepiawaiannya dalam menjalankan bisnis keluarganya ini tampak ketika ia berhasil mengarahkan Blue Bird untuk melewati krisis saat pandemi melanda. Melalui BirdKirim yang merupakan jasa pengiriman dengan pembayaran secara digital yang diluncurkannya pada 2020 lalu, Noni Purnomo berhasil membawa Blue Bird melewati masa sulit. Ia pun berhasil mendapatkan penghargaan UN Women Empowerment Principal’s Award tahun 2020 dan IDC Futures Enterprise Award sebagai CEO of the Year pada 2021.

2. Herjati

Herjati

Wanita Indonesia yang masuk Forbes 50 Over 50 Asia 2023 berikutnya adalah Presiden Direktur Sillo Maritime Perdana, Herjati. Kiprah wanita berusia 56 ini dalam berbisnis memang sudah tak diragukan lagi. Dalam kurun lima tahun sejak Herjati mengambil kendali perusahaan pelayaran tersebut, ia telah mampu meningkatkan penjualan Sillo Maritime hingga lebih dari dua kali lipat. Pada akhir 2021, penjualan Sillo Maritime bahkan tercatat  mencapai angka USD101 juta. 

Herjati mengawali kariernya di perusahaan ini sejak 2002 dan menjabat sebagai Direktur Keuangan. Sejak bergabung di perusahaan, Herjati telah membantu mengarahkan perusahaan mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia hingga meraup dana segar mencapai Rp70 miliar. Saat ini, Herjati merupakan satu-satunya wanita yang ada di jajaran dewan direksi dan komisaris Sillo Maritime.

3. Sri Mulyani Indrawati

Sri Mulyani

Nama Menteri Keuangan Indonesia, Sri Mulyani Indrawati juga turut menjadi salah satu yang masuk dalam daftar Forbes 50 Over 50 Asia 2023. Ia telah memegang jabatan sebagai Menteri Keuangan Indonesia di era Presiden Joko Widodo sejak 2016 lalu. Wanita yang kini berusia 60 tahun ini dikenal oleh dunia internasional lantaran kerap mempromosikan keragaman gender dan antikorupsi. 

Berbagai prestasi pun telah diraih oleh Sri Mulyani. Sebelum memegang jabatan tersebut di Pemerintahan Presiden Joko Widodo, Sri Mulyani juga telah dipercaya untuk memegang jabatan yang sama di era pemerintahan Presiden SBY (2005-2010). Selama masa tersebut, Sri Mulyani berhasil membantu mengurangi utang publik hingga 30% dari PDB. Selain itu, Sri Mulyani juga berhasil menempatkan Indonesia sebagai salah satu dari tiga negara berkembang yang memiliki pertumbuhan ekonomi tercepat yakni tumbuh hingga 4% pada 2009. 

Dengan kemampuannya dalam mengelola perekonomian Indonesia, tak heran Sri Mulyani Indrawati berhasil dinobatkan sebagai Menteri Terbaik di Dunia pada World Government Summit di Dubai. Tak hanya itu, Forbes pun turut menempatkan Sri Mulyani dalam daftar wanita paling berpengaruh di dunia 2022. 

Itulah beberapa Srikandi Indonesia yang masuk Forbes 50 Over 50 Asia yang berhasil menunjukkan kiprah luar biasa di bidangnya masing-masing (Harr).